Valencia - Pada hari terkahirnya bersama Yamaha, Jorge Lorenzo memberikan kado perpisahan dengan sebuah kemenangan pada seri pamungkas MotoGP Valencia, Minggu (13/11) kemarin.
Mulai musim depan, Lorenzo akan membalap dengan kapal baru yakni tim Ducati. Pihak Yamaha pun memberikan ucapan terimakasih pada Lorenzo karena bisa memberikan kemenangan di hari terkahirnya bersama Yamaha.
“Kami sangat berharap Lorenzo memenangi MotoGP Valencia 2016 ini, karena kemenangan itu menjadi akhir yang menyenangkan bagi kami,” ujar Lin Jarvis selaku Managing Director Yamaha Motor Racing.
Jarvis berharap karir Lorenzo lebih baik lagi di timnya yang baru. Ia pun berharap, suatu saat Lorenzo bisa kembali lagi dengan Yamaha.
“Kami mendukung Lorenzo lebih baik di masa depan. Kami pun berharap suatu saat bisa bertemu lagi dengan Lorenzo ,” harap Jarvis, lansir motorsport. (*/dp)
Post A Comment: