Jakarta - Setelah merilis All New BMW Seri 730Li pada Akhir tahun lalu. BMW Group Indonesia akhirnya mengumumkan harga resmi sedan premium yang sudah dirakit di Indonesia ini, senilai Rp. 1.699.000.000,- (off the road).
Bersamaan dirilisnya harga resmi All new BMW Seri 730Li, BMW Group Indonesia menggelar berbagai aktivitas dan penawaran istimewa ke konsumen hingga akhir Januari.
BMW seri 7 terbaru dilengkapi pilihan mesin baru, termasuk kemewahan interior, dan kenyamanan berkendara dari versi sebelumnya. Penekanannya lebih pada kenyamanan individu serta fungsi inovatif yang lebih cangih.
Desain stylish dinamis dan garis–garis tegas menghadirkan karakter percaya diri, serta keseimbangan antara kenikmatan berkendara dan kenyamanan hadir dalam satu paket.
BMW seri 7 merupakan kendaraan BMW pertama dengan Active Kidney Grille yang meliputi kontrol katup udara yang terlihat, katup udara hanya akan terbuka ketika ada peningkatan kebutuhan pendinginan, meningkatkan kedinamisan serta menekan emisi CO2. (*/dp)
Post A Comment: