Karawang - Tepat tanggal 6 Maret 2017 TEVCI Chapter Purwakarta Subang Karawang (PURWASUKA ) genap berusia satu tahun. Di usia tersebut, komunitas pecinta  Toyota Etios Valco dari berbagai daerah seperti jabodetabek, banten,dan Jogja ikut merayakan 1st Anniversary dengan kopi darat gabungan (kopdargab) pada Minggu (12/3/2017) lalu. 


Acara Anniversary dan Kopdargab TEVCI Purwasuka ini dihadiri lebih dari 70 member dari berbagai chapter. Selain dihadiri pihak internal TEVCI  Pusat, acara Kopdargab perdana di tahun 2017 ini juga dihadiri oleh perwakilan dari komunitas lain seperti PKMK, Teruci, Xevaci, HBC, WCC, GALACI, NEXA, Big Brother Community dan Erman. Tak haya itu saja, acara ini juga dimeriahkan oleh perwakilan dari STICAR dan Frontier sebagai supported buat event ini.

Acara dimulai dari pukul 10.00 WIB di Mahogany Terrace Café Karawang Barat, dibuka dengan pembacaan doa oleh Om Haji Budi. Suasana menjadi meriah oleh sorak sorai peserta setelah diputarkan video flashback kegiatan TEVCI oleh editor profesional yakni Om Haeli. Setelah penayangan video flashback acara dilanjut oleh sambutan Ketua umum TEVCI Ogu Nasution, Pengurus Pusat, Ketua chapter dan perwakilan tamu undangan.


Berlanjut ke sesi perkenalan member satu persatu member menuju ke main stage untuk memperkenalkan diri, dan diisi dengan coaching clinic dan diskusi seputar TEVCI, Tak lupa tamu undangan dari STICAR sangat antusias dan berterimakasih telah menjalin silaturahmi dan kerjasama dengan komunitas-komunitas mobil seperti TEVCI.

"Kami ingin membantu teman-teman komunitas supaya bisa mendapatkan penghasilan tambahan baik untuk komunitas sendiri dan keluarga," ujar Rio Darmawan CEO STICAR.


Ke depan, lanjut Rio, STICAR ingin silaturahmi yang sudah terjalin ini semakin kompak dan terjaga, serta juga makin banyak teman-teman dari TEVCI yang join sebagai mitra STICAR dan semoga TEVCI menjadi contoh bagi teman-teman komunitas yang lain. Acara ini juga didukung oleh GT Radial, Frontier, Qmax dan Karunia Jaya Elektrik.

Siang harinya acara dilanjutkan dengan sesi pemotongan tumpeng oleh ketua TEVCI Chapter Purwasuka Herry Heryana. Suasana berubah tegang ketika pemenang doorprize diumumkan. Satu persatu doorprize dibagikan kepada pemenang yang beruntung. Acara ini ditutup dengan sesi foto bersama semua member yang hadir di acara Kopdargab dan 1st anniversary TEVCI Purwasuka.

“Dengan mengusung tema 'Recognized Your Self', acara ini diharapkan bisa menjadi tempat untuk member TEVCI agar lebih mengenal satu sama lain bukan hanya dalam satu Chapter tapi juga seluruh Chapter karena kita satu bendera yakni Toyota Etios Valco Club Indonesia. Juga ke external TEVCI seperti Paguyuban Komunitas Mobil Karawang PKMK,” ucap Ali Safarudin selaku sekjen TEVCI Purwasuka,

"Kami rela setiap hari kurang tidur demi kelancaran acara ini. Seperti yang telah kita ketahui bersama acara ini bertujuan memupuk rasa solidaritas dan kekeluargaan baik sesama member TEVCI maupun dengan komunitas lain,"tambah Dadang salah satu panitia.

Dengan waktu persiapan yang dibilang terbatas, acara kopdargab dan 1st anniversary TEVCI Purwasuka ini terbilang sukses, terlihat dari antusias peserta dan tingkat kepuasan dari acara ini sendiri. “Acaranya seru dan meriah, temen-temen TEVCI juga welcome banget, baru datang dah dikasih kupon makan dan doorprize,” kata Ucap om Irman dari Teruci.

“Semoga acara ini bisa menjadi pembelajaran kita untuk lebih matang lagi dalam berkomunitas, khususnya jika ada event penting. Semoga tahun depan bisa lebih meriah, syukur-syukur ada fun contest sama lady car wash” tutup Ketchap TEVCI Purwasuka. (yogi)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: