Jakarta - Guna memberikan pelayanan kepada para konsumen setianya, IRC dan Zeneos membuka posko siaga mudik lebaran sebagai upaya melayani para bikers yang melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman.

Posko tersebut nantinya berada di area bengkel siaga milik Yamaha, karena IRC dan Zeneos mendirikan posko siaga mudik lebaran bekerjasama dengan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

“Nanti di posko siaga mudik lebaran, pemudik bisa melakukan tambah tekanan udara ban dan ganti ban. Untuk promo, kami akan berikan hadiah seperti sarung dan baju koko. Cukup beli satu ban saja sudah bisa langsung mendapat hadiah langsung,” ungkap Arijanto Notorahardjo, Executive Vice President Marketing, Sales MC & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk.

Arijanto menambahkan, lokasinya ada di daerah Nagreg, Cirebon, Serang dan sebagainya. Posko siaga mudik lebaran ini didirikan di jalur yang paling banyak dilalui pemudik yang pakai motor. (*/dp)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: