Jakarta - Toyota All New Rush langsung diperlihatkan ke hadapan para komunitas beberapa saat usai peluncurannya, Kamis (23/11) kemarin. Kebaruan All New Rush pun langsung mendapat tanggapan dari pecintanya, yakni TeRuCi (Terios Rush Club Indonesia).
Perubahan total dari Rush tersebut mendapat sambutan hangat dari komunitas yang telah menggandrungi SUV tujuh penumpang tersebut sejak pertama kali hadir di Indonesia, 11 tahun lalu.
Bahkan dengan desain yang baru, All New Rush disebut sangat “zaman now”. “Headlamp kan stylish banget, kayak ‘zaman now’ banget. Fitur pertama ya safety, sama engine juga,” kata Kumendan Pusat (Kumpus) TeRuCi, Budi Sunarto kepada wartawan.
Meski menurutnya ciri khas Rush dari model yang lama sudah sama sekali hilang, Budi mengaku terkesan dengan bagaimana Rush terbaru didesain. Disebutkan Rush model terkini sudah melebihi ekspektasinya.
“Kalau melihat saya pertama bisa bilang ‘wow’ lah, ini benar-benar all new, bukan sekadar facelift yang kita lihat selama ini. Ya, setelah 11 tahun kami baru mendapatkan all new, mungkin ini yang kami tunggu-tunggu, dari sisi semua fitur kita sangat excited,” lanjut Budi yang adalah pengguna Terios.
“Jujur setelah lihat, dijabarkan detail, ini lebih ekspektasi yang kita lihat ya, karena beberapa hari yang lalu beredar bentuknya seperti ini.”
Hadi, captain TeRuCi chapter Banten yang juga turut hadir dalam launching All New Rush ini mengungkapkan pihaknya bersama member Banten sengaja diundang oleh pihak Toyota dan Daihatsu untuk menyaksikan secara langsung kehadiran 'Si Kembar'.
"Tampilannya lebih keren, dan canggih, lebih elegan dan 'high class'. Tapi sayang banget, harga otr nya belum ketauan. Jadi makin penasran," katanya.
Untuk saat ini PT Toyota Astra Motor (TAM) belum merilis harga resmi untuk All New Rush, yang baru akan mereka umumkan pada Januari 2018. Namun dijanjikan harganya akan naik sekitar Rp 3 juta dari generasi sebelumnya. (*/dp/yogi)
Post A Comment: