Tangerang - Jika di ajang anniversary sebuah klub sering digunakan oleh sponsor untuk promosi produk mereka, beda dengan yang terlihat di 2nd Anniversary TACI Tangerang akhir pekan ini.
Ya, kali ini anniversary bukan cuma dijadikan ajang promosi produk dan silahturahmi antar member, tapi juga jadi ajang promosi para calon ketua umum TACI.
Seperti diketahui Toyota Avanza Club Indonesia (TACI) akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pemilihan ketua umum periode 2018-2020 di Bandung pertengahan April mendatang.
Dikatakan ketua pelaksana Munas 2018 Dian, yang membeberkan daftar nama dari 4 bakal calon Ketum yang sudah mendaftar yaitu dari Palu, Manado, Tangerang dan Separaci. Dan dari 11 syarat yang sudah memenuhi untuk naik ke Munas, ada 2 bakal calon yaitu Om Rizal dari Chapter Tangerang dan Om Ubai dari Chapter Separaci.
"Untuk tahapan berikutnya, kita juga ada vote lagi ke seluruh member untuk di Medsos. Jadi vote seluruh member akan diwakili oleh para leader atau kechap dan DPC yang akan hadir di Munas nanti," jelas Dian kepada Otobanten, Sabtu (18/3/2018).
Sementara itu Om Rizal sebagai Ketua Umum TACI 2016-2018 mengaku sebenarnya masa tugasnya sudah berakhir di Bulan Februari 2018 lalu.
"Namun karena ada kekosongan posisi ketum, maka atas permintaan dewan penasihat TACI Pusat saya diminta mengisi, sambil kembali maju mencalonkan menjadi ketum 2 periode mendatang," beber Rizal.
Ubaidillah sang kechap TACI Separaci yang juga dicalonkan untuk maju menjadi Ketum TACI mengaku sangat terhormat telah dipercaya untuk maju sebagai bakal calon Ketum 2018-2020.
"Saya berterima kasih telah dipercaya dan sangat tersanjung atas telah diberikan kesempatan ini. Jika nantinya jadi, inshaAllah saya tentunya akan mengemban amanah teman-teman dengan sebaik mungkin," harap Ubai. (yogi)
Post A Comment: