Jakarta - Mobil Toyota Calya bernopol D 1735 AFM yang dikendarai oleh AL (21) menabrak pemotor wanita di Bundaran Cibiru Bandung. AL sempat melarikan diri dan mobilnya menjadi bulan-bulanan warga Bandung yang marah.

Jika melihat videonya di mobil terlihat ada stiker bertuliskan Calya Sigra Club, sebuah komunitas pencinta mobil Calya. Lewat akun sosial medianya, Ketua Umum Calsic memberikan penjelasan.

"Bahwa betul kendaraan Calya milik member CALSIC terlibat Lakalantas di Bandung pada 6 Maret 2018, pukul 08.20 Wib. Namun pada saat kejadian posisi mobil tersebut bukan dibawa oleh member kami, tetapi sedang dipinjam oleh teman kampusnya," tulis Ade.

Mobil yang digunakan bukan cuma menabrak seorang ibu-ibu, namun juga menyeret motor korban sejauh 3,5 km. Saat ini ketua Chapter dan pengurus Calsic Bandung terus berkoordinasi dengan pihak yang berwajib atas peristiwa itu.

Untungnya, meski menabrak dan menyeret motornya, korban hanya mengalami luka ringan. Ade juga berharap tidak ada lagi kejadian seperti itu dan korban segera pulih.

"Kami sangat menyesalkan atas kejadian tersebut, dan kami berharap agar korban lakalantas dapat segera sehat kembali," katanya. (*/dtk)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: