Serang - PT. Mitra Sendang Kemakmuran selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda wialayah Banten bersama dengan Paguyuban Honda Banten (PHB) mengapresiasi para petugas medis yang selalu berjuang menjadi garda terdepan dengan pelayanan terbaik kepada para pasien Covid. Melalui Komunitas Honda Satu Hati Bersama Indonesia Sehat, Honda Banten memberikan bantuan kepada 7 tempat medis di Banten.
 
Paguyuban Honda Banten sebagai komunitas sepeda motor Honda ingin membantu para team medis yang sudah berjuang tidak pulang ke rumah membantu para pasien covid-19 untuk bisa sembuh. Sebagai apresiasi kepada team medis Honda Banten memberikan Alat Pelindung Diri (APD) kepada 3 Puskesmas, 3 Rumah Sakit dan 1 Posko Gugus Covid-19 Provinsi Banten. 
 
“Ini adalah kegiatan dari Honda Community Astra Honda Motor, Paguyuban Honda Banten selaku komunitas Motor Honda, dan Main Dealer untuk memberikan donasi berbentuk Alat Pelindung DIri kepada team medis, yang dimana ini menjadi sebuah apresiasi kepada tim medis karena sudah berjuang di garda terdepan untuk memberantas Covid-19,” ucap Dedy Freddy Selaku Manager Promotion PT. Mitra Sendang Kemakmuran. 
 

 
Pemberian donasi ini diberikan kepada Puskesmas Kasemen, Puskesmas Carita, Puskesmas Serang, Rumah Sakit Krakatau Medika Cilegon, Rumah Sakit Adjidarmo Kab Lebak, Rumah Sakit Berkah Pandeglang dan Posko Gugus Covid-19 di dinas kesehatan, dengan harapan bisa membantu para tim  medis untuk bisa selalu garda terdepan membantu para penderita Covid-19.
 
Dengan harapan bisa bersinergi antara masyarakat dengan tim kesehatan bisa membasmi wabah penyakit Covid-19 ini yang ada di Indonesia. 

"Komunitas sepeda motor Honda yang terdapat dalam Paguyuban Honda Banten sangat senang bisa membantu sesama dan bisa memberikan yang terbaik kepada seluruh masyarakat dalam membantu satu dengan yang lain," imbuh Pampam selaku PIC Community Honda Banten. (yogi)

OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: