Cilegon - Para pecinta dan pengguna mobil Mazda 2 wilayah Cilegon dan Serang Raya Banten, berencana akan mendeklarasikan dirinya di Area Dermaga Eksekutif Sosoro, Merak, Minggu (16/8/2020).
Klub yang menamakan dirinya Mqzda 2 User Community atau M2Unity ini berencana turut mengundang 4 chapter tetangga mereka yaitu dari Tangerang, Bekasi, Depok dan Jakarta.
"Rencananya akan ada 42 KR dari 4 chapter ditambah dari Cisera sendiri yang akan menggelar acara deklarasi," ujar kecap M2Unity Cisera Yogi Arya Seto kepada Otobanten, saat meeting pre event di salah satu cafe di Kota Serang, Jumat (14/8/2020) malam.
Bro Yogi juga mengatakan, pada deklarasi ini para member tetap akan bersama menjalankn protokol kesehatan seperti anjuran pemerintah yaitu, scan suhu tubuh, penggunaan masker dan hand sanitizer bagi semua member, menjaga jarak saat berkumpul di titik kumpul / lokasi acara.
"Sebenarnya acara ini digabung dengan acaranya Chapter Tangerang yang mengadakan Touring Sunmori ke Merak. Karena cjapter tangerang menggelar touring ke Merak, kenapa tidak kita gaubungkan sajadengan acara deklarasinya di Merak. Dengan mengambil tempat ikonik salah satunya Dermaga eksekutif Sosoro," kata Yogi.
M2Unity sendiri adalah klub otomotif mobil pabrikan Jepang Mazda 2 yang sudah hadir sejak 2010 lalu.
"M2Unity saat ini sudah memiliki 12 chapter yang tersebar di seluruh Indonesia seperti Jabodetabek, Medan, Lampung, Bali, Solo,Jogja dan terakhir Cisera," imbuhnya.
Awalnya sekitar 2 tahun lalu sudah ingin dibentuk M2Unity Chapter Cisera, lanjut Yogi, tapi saat itu masih tergabung dengan Tangerang Raya. Namun karena banyaknya request dari masyarakat yang memilik Mazda 2 di wilayah Serang, Pandeglang bahkan Merak, akhirnya baru terbentuk di tahun ini.
"Kami berharap dengan kehadiran M2Unity Chapter Cisera ini bisa menambah semaraknya klub mobil di Banten. Dan tentunya menambah member dan persaudaraan," tutupnya. (yogi)
Post A Comment: