Serang - Hujan besar yang terjadi di wilayah Kota Serang mengakibatkan banjir parah di beberapa titik di Kota Serang dan merendam rumah hingga ketinggian 1.5 meter lebih. Para warga yang rumahnya terkena banjir mengungsi di beberapa titik.

PT. Mitra Sendang Kemakmuran (MSK) selaku Main Dealer Honda Banten bergerak cepat untuk membantu para warga yang terkena banjir dengan membuka AHASS Peduli Banjir Serang bagi warga yang motornya terendam banjir, team Technical Service Development (TSD) Honda Banten memberikan harga spesial kepada para korban banjir yang motornya terkena dampak banjir.
Dadang Adi Saputro selaku Manager Service Technical Development menjelaskan, AHASS Peduli Banjir Serang ini memberikan harga spesial dengan harga Rp 35.000 para korban banjir mendapatkan service dan oli gratis. 

"Program spesial kita berikan di AHASS Peduli Banjir Serang ini dengan harga Rp 35.000 para korban banjir mendapatkan service dan oli gratis dengan ini, alhamdulilah antusias warga sangat luar biasa dan memyambut baik apa yang dilakukan Honda Banten," ucap Dadang.

Honda Banten kali ini membuka 2 titik Posko AHASS Peduli Banjir Serang titik pertama di daerah Koujon - Gang Masjid Tua Serang dan titik ke dua di Kasemen - Komplek Puri Delta Serang yang akan berlangsung Sabtu - Minggu (5-6/2/2022).

Dadang, menambahkan dengan AHASS Peduli Banjir ini semoga bisa membantu warga dan khususnya yang memiliki sepeda motor Honda agar bisa beraktifitas kembali seperti sediakala.

"AHASS Peduli Banjir adalah program CSR kami yang kami tujukan bagi warga yang terdampak bencana. Di dalamnya masyarakat akan mendaat banyak kemudahan dan keringanan dalam layanan servis, misalnya penggantian sparepart, kuras tangki, karburator, hingga ganti oli dengan harga yang sangat terjangkau," tutup Dadang. (yogi)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: