Serang – El Presidente Hajirocker Foundation, H. Asep Mulya Hidayat melakukan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) atau nota kesepahaman dengan General Manager Honda Banten, Elfa Miko, Senin (25/7/2022).

Asep mengatakan MoU tersebut dalam rangka community building and engangement.

“Ini dilakukan agar anak muda bisa semakin kreatif dengan minat dan bakat masing-masing,” katanya.

Pria yang dijuluki Birokrat Antimainstream dan akrab disapa Kahaji itu mengungkapkan, anak muda Banten itu pintar-pintar dan kreatif.

“Sebagai generasi dan stakeholder yang peduli, kita berkolaborasi mencoba bersama-sama mewujudkan mimpi anak muda Banten,” jelasnya.

Sementara itu, General Manager Honda Banten, Elfa Ridhaswaea menjelaskan latar belakang memilih Hajirocker Foundation untuk bekerja sama.

Dikatakannya, pihaknya melihat sosok Kahaji aktif memberi dukungan kepada komunitas anak muda di dunia kreatif.

“Hal ini sejalan dengan visi misi kami yang ingin bersama anak muda meraih mimpinya dengan Honda,” jelasnya.

Elfa menuturkan bentuk kerjasama yang dilakukan adalah berkolaborasi dengan membina juga membimbing komunitas.

“Tujuan kami agar anak muda Banten memiliki daya saing yang setara dengan kota atau wilayah lain. Menjadi wadah yang bermanfaat bagi anggotanya juga masyarakat sekitar,” tambahnya.

Ia berharap dengan adanya kolaborasi dengan Hajirocker Foundation ini semakin banyak yang terinspirasi untuk aktif bergerak di dunia kreatif.

“Tentu itu harapannya sehingga bisa membantu perputaran roda ekonomi di Banten,” pungkasnya. (*/yogi)

OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: