Jakarta - Perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 pada 13-23 Februari 2025 di JIExpo Kemayoran tinggal menghitung hari. Pelaksanaan IIMS tahun ini semakin sarat akan makna, sebab bersamaan dengan momentum hari kasih sayang, dan persiapan libur hari raya lebaran di awal tahun. 

Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung mengatakan, bagi beberapa keluarga Indonesia, momen lebaran menjadi momen penting yang sangat identik dengan kebutuhan kendaraan terbaru untuk kegiatan mudik. Menjelang lebaran, beberapa orang akan mempertimbangkan untuk membeli kendaraan baru untuk memastikan perjalanan mudik lancar, aman dan efisien.

Pemerintah pun telah mempersiapkan berbagai langkah untuk mendukung pertumbuhan sektor otomotif dan kelancaran arus mudik pada musim lebaran 2025. Misalnya perbaikan dan pembangunan infrastruktur jalan nasional maupun tol  yang membuat perjalanan mudik masyarakat jauh lebih lancar, penyediaan fasilitas publik seperti rest area dan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di berbagai daerah.

Pemerintah juga merumuskan kebijakan guna mempermudah masyarakat membeli kendaraan baru, seperti diskon 3% untuk Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM), untuk kendaraan hibrida dan subsidi Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) untuk kendaraan listrik sebesar 10%. Pada pameran IIMS juga akan ada sejumlah promo menarik yang dikeluarkan para produsen dan Agen Pemegang Merek (APM) agar dapat memenuhi ekspektasi daya beli masyarakat. 

“Dyandra Promosindo bersama seluruh peserta pameran telah mempersiapkan hadiah untuk pengunjung dengan memberikan potongan harga untuk kendaraan dan produk terbaiknya. Hal ini, sejalan dengan himbauan pemerintah untuk menargetkan kemudahan akses dan fasilitas mudik lebaran bagi seluruh masyarakat yang akan melakukan perjalanan lintas kota antar provinsi sesuai dengan kebutuhan dan anggaran yang dimiliki. Harapan kami IIMS tak hanya memenuhi kebutuhan domestik, IIMS 2025 juga menjadi ajang bergengsi pecinta dunia otomotif tanah air,” ucap Daswar Marpaung dalam acara Konferensi Pers IIMS 2025. 

Project Manager IIMS Rudi MF, mengatakan IIMS 2025 siap menampilkan ragam keseruan kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan ini, baik itu pengunjung, peserta pameran maupun pemerintah yang telah memberikan dukungan penuh pada perhelatan otomotif akbar ini. 

“Kami telah menyiapkan beragam atraksi pertunjukkan otomotif menarik serta fasilitas fasilitas terbaik pada penyelenggaraan IIMS 2025 yang akan datang. Kami berharap hal ini bisa menarik antusias calon pengunjung untuk mengunjungi IIMS 2025. Kami telah menyiapkan beragam fasilitas terbaik untuk memudahkan pengunjung datang ke JIExpo Kemayoran.

Penyelenggaraan IIMS 2025 akan dimulai dengan Opening Ceremony pada 12 Februari 2025 dan akan dilanjutkan dengan berbagai program menarik selama 11 hari penuh hingga 23 Februari 2025. Beberapa program lainnya yaitu IIMS Drift, IIMS Special Guest Car, Gokart, Ikatan Motor Indonesia (IMI), IOF for Fun & Humanity, EV Test Ride, Indonesia Iconic Racer, PPMKI, PAHAMI Audio Contest All Champions, Indonesia Boating Gathering, Outdoor Pool Area, RC Scale, Outdoor Test Ride & Drive, Pergikebulan, Otomotif Group Xperience, Bikers Dakwah, International Automodified, KOSMIK, IIMS Push Bike, IIMS Special Guest Experience, IIMS Infinite Live, IIMS Infinite Show, IIMS Community Experience, Naikmotor.com, Satmori, Sunmori, IIMS Award, IIMS Squad, Talkshow, IIMS Closing Ceremony, serta dua program baru yaitu IIMS Flying Car dan IIMS Burn Out Show.

Tak hanya deretan program menarik saja, IIMS 2025 juga memberikan kesempatan yang lebih banyak bagi para pemegang merek otomotif untuk menampilkan produk mereka dengan memperluas area pameran IIMS 2025 hingga ke Gambir Expo. Salah satu perusahaan yang akan memasarkan produk mereka di area Gambir Expo adalah PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), anak perusahaan dari Toyota Motor Corporation yang berperan sebagai produsen dan pengekspor kendaraan Toyota di Indonesia.  Selain itu, akan ada program andalan Toyota Beyond Zero Carbon Netral Community Event di area Gambir Expo, Kemayoran.

Tercatat ada 31 merek kendaraan roda empat yang akan berpartisipasi dalam IIMS 2025 meliputi BAIC, BMW - MINI, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, Denza, DFSK, GAC AION, Geely, GWM, Honda, Honri, Hyundai, Jaecoo, Jetour, KIA, Mazda, MG, Mitsubishi Motor, Neta, Nissan, Prestige Motocars, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast, VW, dan Wuling. Selain mobil, ada 25 merek kendaraan roda dua yang telah memastikan kehadiran pada IIMS 2025 antara lain, AHM, Alva, Aprilia, Benda, Benelli, BMW Motorrad, Indomobil E-Motor, Italjet, Kawasaki, Keeway, Keeway EV, Maka Motors, Moto Guzzi, MorBidelli, Pacific Bike, Piaggio, QJ Motor, Polytron, Royal Alloy, Royal Enfield, Scomadi, United, Vespa, Yadea, Yamaha. Secara keseluruhan brand; produsen, APM, Aftermarket dan Aksesoris yang turut serta dalam perhelatan IIMS 2025 mencapai lebih dari 190 brand.

Deretan brand peserta pameran tersebut akan menampilkan aktivitas menarik seperti AION akan mengenalkan unit AION V dan Y+ untuk market reguler serta Hypetec HT untuk market yang lebih premium. BAIC akan menyediakan program layanan purna jual optimal untuk pengunjung, dan mengumumkan partisipasi dalam giat otomotif di APAC Arena. BAIC juga akan meluncurkan unit terbaru nya di booth. BYD akan memamerkan sister brand terbarunya yaitu, Denza menyasar segmen premium yang mengedepankan kemewahan, kenyamanan dan personalize experiment. Diketahui BYD Denza telah mendapatkan ranking nomor 1 dalam penjualan tahun sebelumnya. BYD juga akan meluncurkan unit terbaru untuk masyarakat Indonesia.
Chery, akan meluncurkan Record di salah satu produknya, dengan jarak tempuh 2369m dalam satu kali pengisian baterai serta mengadakan program Go Green Fund. Citroën, mengumumkan perubahan brand identity secara global akan memamerkan 2 unit modifikasi,  6 unit terbaru serta promo trade-in. 

DFSK dan Seres, akan hadir dengan konsep booth luxury dengan membawa line up, Extended Range Electric Vehicle Work dan Luxury Camper Van. Selain itu, akan ada program Seres x Gofar Hilman, Seres 7, Seres 9, dan Gelora E, dan Booth Activity yang diisi dengan special talkshow dan Seres Gathering Owners dan promo lainnya. Geely, akan memamerkan unit Geely EX5 menggunakan baterai yang memiliki masa pakai lebih lama dan durasi pengisian yang lebih cepat.

Honda, mengusung konsep Dreams in Motion akan menghadirkan 13 unit yang terdiri dari kendaraan hibrida dan elektrik serta akan melakukan peluncuran 1 produk elektrik terbaru pada 13 Februari 2025 di Booth Hall D2. Honri, sebagai brand terbaru dari PT Utomo International akan meluncurkan produk otomotif terbaru nya di IIMS 2025. Hyundai, meluncurkan produk terbaru di IIMS 2025 pada tanggal 13 Februari 2025 mendatang.

Jetour, akan meluncurkan model elektrifikasi untuk pertama kali di Indonesia. KIA, akan memboyong full complete line up, 6 display units, dan penawaran penjualan khusus selama IIMS 2025 berlangsung. Mazda, mengusung konsep Enrich in Life Motion akan memamerkan The All New Mazda CX-80 untuk 6-seater premium hybrid SUV.
MG, memamerkan full line up dari seluruh segmen, dan akan mengumumkan Official Prestigious Partnership Program Arsenal x MG di IIMS 2025. Mitsubishi Motors, dengan mengusung konsep Life’s Adventure Empowering Every Journey, akan menampilkan full line up produknya, juga Special Display untuk unit Xforce Ultimate with Diamond Sense Special Display, serta mengumumkan kolaborasi dengan Indonesian Idol 2025. 

Neta, akan meluncurkan Neta V2 dan Neta X di gelaran IIMS 2025. Suzuki, dengan konsep Your Next Move, akan meluncurkan produk terbaru dan baru pertama kali ditampilkan di Indonesia serta 16 unit display untuk sales activity dan layanan dan penampilan entertainment bagi seluruh pengunjung. Toyota akan meluncurkan 2 model elektrifikasi dan 1 line up terbaru Toyota. Wuling, bakal menampilkan seluruh lini produknya dan akan ada peluncuran 2 produk Wuling terbaru selama IIMS 2025. 
Yadea, sebagai produsen motor listrik pintar akan menyediakan area Test Ride khusus, dan meluncurkan produk terbaru Yadea di JI Expo Convention Centre Ballroom. Benelli, memamerkan produk sepeda motor Benelli, Keeway, Keeway EV, serta meluncurkan produk terbaru dari sister brand, Benda dan juga bakal memamerkan hasil kolaborasi dengan Katros Garage, new product launching Keeway EV.  BMW Motorrad, akan mengadakan Public Launch unit BMW R1300 GS Adventure, Product Launch Heritage Line-Up, Indonesian Premiere of Sport Line-Up, dan activity 2-Wheels Premium Mobility Experience, BMW Motorrad Indonesia eSport Competition, BMW Motorrad Days Europe Tour 2025, BMW Motorrad GS Race Indonesia – Yogyakarta, khusus selama perhelatan IIMS 2025 berlangsung.

Indomobil E-Motor, akan meluncurkan brand sepeda motor listrik terbaru Adora di IIMS 2025. Italjet, bakal menampilkan dan meluncurkan line up terbaru Dragster 250cc.  Kawasaki, akan membawa kendaraan roda dua, kendaraan roda empat dan kendaraan tanpa roda seperti Jetski, serta akan meluncurkan 2 (dua) produk reborn dengan kisi-kisi kendaraan yang tampil dalam film Godzilla Minus One.

Maka Motors sebagai produsen motor listrik dalam negeri, akan memperkenalkan “Motor Paling Enak” serta bakal mengenalkan 6 varian warna dari unit Maka Motors Cavalry akan dikenalkan dengan 6 varian warna. Utomo Corp APM dari Royal Alloy juga akan meluncurkan produk skuter klasik terbarunya.  Scomadi juga akan mengenalkan produk motor modern klasik terbaru, dan mengadakan berbagai kegiatan menarik di booth IIMS 2025.

Beragam program juga dihadirkan PT PLN (Persero) turut mendukung perhelatan IIMS 2025 sebagai bentuk partisipasi perwakilan badan usaha milik negara. Vice President Pengelolaan Pemasaran PT PLN (Persero), Hamzah mengatakan dukungan dan partisipasi PT PLN (Persero) dalam giat IIMS 2025 sebagai bentuk komitmen dan dukungan inovasi teknologi di bidang otomotif.

PLN akan menyuguhkan kepada pengunjung IIMS 2025 berbagai pengalaman menarik. Mulai dari edukasi layanan kendaraan listrik melalui aplikasi PLN Mobile hingga Experience Zone yang dilengkapi AI dengan dukungan IoT. Selain itu, PLN juga akan menghadirkan talkshow dengan pembahasan seputar kendaraan listrik. 

“Dengan bahagia kami mengumumkan partisipasi PLN untuk keempat kalinya di IIMS 2025. Ini bukti PLN terus berkomitmen untuk mendukung inovasi teknologi termasuk di bidang otomotif khususnya kendaraan listrik. Kami percaya, ekosistem ini akan menciptakan lingkungan yang lebih bersih. Kami akan menyediakan beragam promo menarik selama IIMS 2025, yaitu diskon 50% tambah daya untuk pengunjung IIMS 2025 yang membeli tiketnya lewat aplikasi PLN Mobile. Melalui IIMS 2025, PLN terus mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menyukseskan dan mendukung transformasi energi yang berkelanjutan,” ucap Hamzah.

DJ Internasional Lengkapi Lineup IIMS Infinite Live 2025
Dyandra Promosindo mengumumkan DJ Internasional yang pernah tampil di festival musik EDM Internasional pada tahun 2024 yaitu Whisnu Santika akan melengkapi lineup IIMS Infinite Live 2025. Whisnu Santika akan tampil di IIMS Infinite Live pada tanggal 23 Februari 2025 bersama dengan penyanyi wanita penuh talenta Cinta Laura dan Rapper asal Kanada Liquid Silva. Selain Whisnu Santika, penyanyi wanita lainnya, Danilla, juga dipastikan akan tampil di IIMS Infinite Live bersama Ariel diiringi oleh Erwin Gutawa Orchestra pada malam valentine, 14 Februari 2025. 

Sebelumnya beberapa artis sudah lebih dahulu dipastikan akan tampil di IIMS Infinite Live seperti Raisa,  Dewa 19 Feat Marcello Tahitoe, Kahitna, Iwan Fals & Band, Coldiac, Juicy Luicy, Dere, Maliq & d’Essentials, Lomba Sihir, Feast, Hindia, The Changcuters, dan Kla Project. Deretan penyanyi ternama tanah air dan internasional tersebut akan hadir dan siap menghibur para pengunjung dalam 11 days of exclusive concert di IIMS Infinite Live.

Selain hiburan berupa konser musik, IIMS 2025 juga akan menampilkan atraksi otomotif dan pertunjukan musik spesial dengan tema yang berbeda setiap harinya lewat IIMS Infinite Show. Untuk dapat mengunjungi IIMS 2025, Dyandra Promosindo menawarkan beberapa kategori tiket. Pertama adalah Reguler Ticket yang dapat dibeli mulai harga Rp 50.000 (weekdays) dan Rp 90.000 (weekend). Sedangkan untuk harga tiket Premium Day hanya bisa dibeli khusus tanggal 13 Februari mulai pukul 13.00 WIB dengan harga Rp 150.000. 

Bagi pengunjung yang ingin menikmati sajian hiburan dari IIMS Infinite Show dan IIMS Infinite Live bisa membeli tiket tambahan dengan cara melakukan top up tiket IIMS pada ticket box yang berlokasi di area open space JIExpo Kemayoran. Para pengunjung hanya perlu membayar harga ‘selisih’ dari tiket IIMS 2025 sesuai kategori hari tiket IIMS Infinite Live 2025. Adapun rincian harga top up sebagai berikut, Rp 50.000 untuk premium day (13 Februari), Rp 160.000 special love song on Valentine Day (14 Februari), dan 15-23 Februari bisa top up dengan harga  Rp 100.000.

Pada tahun ini, IIMS menyediakan kategori tiket baru yaitu VIP Hospitality Ticket yang terdiri dari Silver Pass seharga Rp 749.999, Gold Pass seharga Rp 1.499.999 dan Platinum Pass dengan harga Rp 1.999.999. Pemegang tiket hospitality berkesempatan untuk mendapatkan pengalaman  pengalaman eksklusif tour dengan ditemani tokoh otomotif Indonesia serta bertemu dengan artis IIMS Infinite Live.

Seluruh tiket IIMS dan IIMS Infinite Live dapat dibeli melalui www.dyandratiket.com, aplikasi BBO dan PLN Mobile. Pemanfaatan teknologi digital di seluruh operasional IIMS 2025 akan menjamin pengalaman pengunjung yang lebih memuaskan.

Keberhasilan persiapan giat IIMS 2025 mendatang tak lepas dari dukungan dari beberapa pihak seperti PT Pertamina (Persero), kemudian MUFG dan Danamon sebagai Official Bank Partner, Adira Finance sebagai Official Multifinance Partner, hingga Momobil.id dan Momotor.id sebagai Official Trade-in Partner. 

“Sebagai grup finansial, MUFG bersama Danamon dan Adira Finance berkomitmen untuk menjadi mitra keuangan utama bagi industri otomotif Indonesia, mendukung pertumbuhan dan inovasi di setiap tahapan rantai nilai. Kami menyediakan solusi keuangan terpadu yang mencakup pembiayaan bagi pelaku usaha melalui MUFG, hingga berbagai layanan keuangan dan pembiayaan melalui Danamon dan Adira yang memudahkan kepemilikan kendaraan bermotor bagi masyarakat. Melalui ekosistem keuangan yang menyeluruh, kami memastikan baik pelaku usaha maupun konsumen mendapatkan dukungan finansial yang mereka butuhkan,” ujar Tadanobu Hirano, Managing Director, Deputy Head of Japanese Corporate Banking for MUFG Indonesia.

“Danamon bersama Adira Finance dan didukung oleh MUFG dengan bangga dapat kembali bekerja sama dengan Dyandra Promosindo untuk hadir di IIMS Jakarta 2025. Kehadiran kami untuk keempat kalinya menegaskan posisi kami sebagai lembaga keuangan terkemuka yang dapat menghadirkan solusi finansial menyeluruh bagi masyarakat, sejalan dengan komitmen kami untuk hadir dalam kehidupan nasabah di setiap langkah perjalanan hidup mereka. Wujud komitmen ini kami hadirkan melalui beragam produk unggulan dan promo menarik selama IIMS 2025, mulai dari berbagai promo pembayaran QRIS melalui D-Bank PRO Danamon untuk pembelian tiket dengan diskon sampai dengan 100%, makanan dan minuman di F&B Area, dan juga pembelian aksesoris mobil di Aftermarket Area menggunakan kartu debit dan kredit Danamon,” ujar Ivan Jaya, Consumer Funding & Wealth Business Head PT Bank Danamon Indonesia Tbk.

“Adira Finance hadir di IIMS 2025 dengan solusi pembiayaan inovatif yang memudahkan pelanggan memiliki kendaraan impian. Kami menawarkan berbagai promo menarik, seperti bunga spesial di bawah 2%, persetujuan instan di tempat, serta program #TukarTambahCanggih melalui momobil.id dan momotor.id. Tidak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati Adira Special Lane dan berkesempatan memenangkan program Umrah Untuk Sahabat. Bersama Danamon dan MUFG, kami siap memberikan pengalaman pembiayaan yang lebih fleksibel, cepat, dan menguntungkan bagi masyarakat Indonesia. Kami mengundang seluruh pengunjung IIMS 2025 untuk datang ke booth Adira Finance dan merasakan langsung berbagai kemudahan serta keuntungan spesial yang kami tawarkan selama pameran berlangsung.” ujar Harry Latif, Chief of Business & Portfolio Officer Adira Finance. 

Simak berita terkini seputar IIMS 2025 dengan melalui akun Instagram resmi @iims_id, @iimsinfinitelive dan laman resmi www.indonesianmotorshow.com untuk mendapatkan informasi terbaru dan berbagai kejutan menarik seputar IIMS 2025. (*/yogi)
Next
This is the most recent post.
Previous
Posting Lama
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: