Tangerang, 24 April 2025 - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Wahana Makmur Sejati selaku Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta - Tangerang menggelar seminar bertajuk “Kartini Muda Tetap Cantik dan #Cari_aman di Setiap Perjalanan.” Acara ini berlangsung pada Kamis, 24 April 2025 di Wahana Makmur Sejati Safety Riding Center, Jatake, dan diikuti oleh siswi juga guru dari SMK binaan.
                                
Kegiatan ini menjadi wadah edukasi keselamatan berkendara khusus untuk pengendara perempuan muda. Mereka diajak memahami pentingnya keselamatan berkendara dengan sepeda motor dan menanamkan prinsip berkendara bukan sekadar hanya bisa gas dan rem, tapi butuh kesadaran, tanggung jawab, juga mendalami risiko yang mungkin muncul di jalan.
 
Mengedukasi generasi muda, khususnya siswi SMK, sangat penting karena usia ini adalah fase awal mereka mulai aktif berkendara. Tanpa pemahaman yang tepat, potensi bahaya akan meningkat drastis. Banyak kecelakaan lalu lintas terjadi karena pengendara belum siap secara mental maupun teknis.
 
Saat ini masih banyak remaja yang menganggap motor hanya sebagai alat mobilitas praktis. Padahal, di balik kemudi terdapat tanggung jawab besar terhadap keselamatan diri sendiri dan pengguna jalan lain. Oleh karena itu, #Cari_aman harus jadi kebiasaan sejak awal.
 
“Berkendara tidak boleh hanya sekedar bisa buka-tutup gas saja lalu melakukan pengereman. Harus ada bekal pengetahuan, sikap disiplin, dan keterampilan yang baik. Edukasi seperti ini harus diberikan sedini mungkin,” ujar Head of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati, Agus Sani.
 
Peserta seminar diajak fokus pada topik penting: bagaimana mengenali dan menghindari potensi bahaya saat berada di persimpangan. Sebagai titik rawan kecelakaan yang menuntut konsentrasi tinggi, pengambilan keputusan cepat, dan etika berlalu lintas, kepada peserta yang juga merupakan bagian dari 56 SMK Binaan.
 
Tidak hanya sekedar itu saja, para siswi SMK juga dibekali ilmu dari para Kartini Muda bagaimana perempuan bisa berkendara dengan aman selama berada di jalan raya yang disampaikan oleh Instruktur Safety Riding PT WMS, Resty Purbaningrum.
 
Lebih lanjut para peserta juga dibekali tentang pentingnya memahami rambu lalu lintas dan mematuhinya selama berkendara oleh Kanit Kamsel Polres Metro Tangerang Kota, Iptu Ajeng Sekar Ningrat, S.Tr.K dan materi seputar kesehatan oleh Bd. Elvira Nova Sari, S.St.Keb, M.Kes yang juga merupakan PIC Rumah Sehat Wahana.
 
Menjadi kartini masa kini berarti berani tampil beda dengan cara yang positif bukan justru berkendara dengan cara yang nekat, melainkan harus bijak dan santun terhadap sesama pengguna jalan raya.
 
PT WMS berharap seminar ini bisa membuka wawasan bahwa keselamatan adalah bagian dari gaya hidup. Cantik itu penting, tapi lebih penting lagi adalah pulang dengan selamat. Karena dengan selamat, baru kita bisa terus berekspresi dan berkarya.
 
“Kegiatan ini bukan hanya sekadar memberikan edukasi berkendara semata, tapi apresiasi juga buat para Kartini muda bahwa mereka yang mobilisasinya dengan menggunakan kendaraan roda dua harus diberikan manfaat lebih lewat seminar safety riding, agar selalu aman dan nyaman berkendara,” lanjut Head of TSD PT Wahana Makmur Sejati, Benedictus F. Maharanto.
 
Melalui semangat #Cari_aman, PT WMS juga akan terus berkomitmen mendukung perempuan muda menjadi generasi pengendara yang sadar, sigap, dan siap menjaga keselamatan dalam setiap perjalanan demi wujudkan Safety Indonesia.(*/yogi)
OTOBanten

OTOBanten.id

OTOBanten.id merupakan Media Online Berita Otomotif Seputar Banten dan Nasional

Post A Comment: